Monday, March 25, 2013

Enkasulasi dan Deenkapsulasi


Proses Enkapsulasi

ENKAPSULASI  merupakan sebuah proses untuk membuat satu jenis paket data jaringan menjadi jenis data lainnya.Enkapsulasi terjadi ketika sebuahprotocol yang berada pada lapisan yang lebih rendah menerima data dari protokol yang berada pada lapisan yang lebih tinggi dan meletakkan data ke format data yang di pahami oleh protocol tersebut.


Proses Deenkapsulasi

DEKAPSULASI merupakan kebalikan dari proses Enkapsulasi. Proses Enkapsulasi merupakan proses pembungkusan data sedangkan Dekapsulasi merupakan proses pembukaan bungkus. Prosesnya pun terbalik dari proses Enkapsulasi. Proses Enkapsulasi bermula dari layer yang paling atas (Application Layer) hingga layer yang paling bawah (Physical Layer) sedangkan proses Dekapsulasi bermula dari layer yang paling bawah (Physical Layer) menuju layer yang paling atas (Application Layer)



Monday, March 18, 2013

Tipe Jaringan Komunikasi

1. Switched Network




2. Circuit-Switched Network





3. Packet_Switched Network





4. Broadcast Network





5. Packet-Radio Network





6. Satellite Network




7. Local Network






Sunday, March 17, 2013

Pengalaman Membuat Web


Kali ini saya akan mencoba membagi pengalaman saya kepada teman-teman mengenai pengalaman pribadi membuat web. Saya dan teman-teman saya membuat web dengan tujuan tercpainya SAP mata kuliah Interaksi Manusia dan Komputer.Disini saya dan teman-teman saya membuat web E-Learning mengenai 
PLH yaitu Pendidikan Lingkungan Hidup.


Pada web ini rancangan awalnya saya membuatnya dengan menggunakan dreamweaver, kenapa kami memilih merancang design webnya di dreamweaver karena pada saat itu kami pun sedang mempelajari atau mengikuti praktikum mengenai dreamweaver, jadi agar dapat memahinya kita aplikasikan juga kedalam web yang kita buat ini.


Selain menggunakan dreamweaver untuk design web kita, kita juga menggunakan local hosting. Kita banyak bermain di dreamweaver karena kita sedikit lebih memahaminya. Untuk local hosting kita gunakan untuk memasukan materi yang kita ambil dari beberapa sumber dan untuk membuat kuisioner di dalam web kita.



Bagi yang belum mengerti, Local Hosting itu sendiri adalah kita menjadikan komputer kita menjadi localserver, kemudian menghostingkan web kita didalamnya (localhost) untuk dijadikan tempat membangun website sementara sampai benar-benar selesai untuk kemudian dihostingkan secara online ke internet. Dengan menjadikan komputer kita sebagai localserver, kita dapat bekerja secara offline.


Demikian yang dapat saya bagi ilmunya, saya juga masih mempelajari tentang membuat web itu sendiri. Jadi mohon dimaklumi jika kurang jelas atau kurang paham. Terimakasih.

Tuesday, March 12, 2013

WIRED LAN dan Wireless LAN

WIRED LAN dan Wireless LAN

Hay guys, hari ini saya akan sedikit menjelaskan mengenai Jaringan Komputer yaitu WIRED LAN dan Wireless LAN. Berikut adalah sedikit penjelasan mengenai WIRED LAN dan Wireless LAN yang saya ambil dari beberapa sumber.

- Jaringan Berkabel (Wired Network)

Pada jaringan ini, untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer lain diperlukan penghubung berupa kabel jaringan. Kabel jaringan berfungsi dalam mengirim informasi dalam bentuk sinyal listrik antar komputer jaringan.
Gb. Jaringan Berkabel (Wired Network)

- Jaringan Nirkabel (Wireless Network)

Merupakan jaringan dengan medium berupa gelombang elektromagnetik. Pada jaringan ini tidak diperlukan kabel untuk menghubungkan antar komputer karena menggunakan gelombang elektromagnetik yang akan mengirimkan sinyal informasi antar komputer jaringan.
      Gb. Jaringan Nirkabel (Wireless Network)


Wireless LAN Ad-Hoc. Ad-hoc mode digambarkan sebagai jaringan peer-to-peer atau juga di sebut dengan Independent Basic Service Set (IBSS). Ad-hoc mode digunakan untuk membentuk jaringan ketika wireless infrastructure tidak tersedia dan layanan seperti client server tidak diperlukan.
Gb. Jaringan AdHoc


Wireless LAN infrastruktur. Wireless lan memiliki SSID (Service Set Identifier) sebagai nama jaringan wireless tersebut. Dengan adanya SSID maka wireless lan itu dapat dikenali. Pada saat beberapa komputer terhubung dengan SSID yang sama, maka terbentuklah sebuah jaringan infrastruktur.

Gb. Jaringan infrastruktur




Sumber :

Copyright 2009 GOTCHA !. All rights reserved.
Bread Machine Reviews | watch free movies online by Blogger Templates